Headlines News :
Home » » Cara Menghapal Kosakata Bahasa Inggris

Cara Menghapal Kosakata Bahasa Inggris

Written By Prasilia Anastyasia on Rabu, 14 Januari 2015 | 13.45

Kosa kata adalah salah satu elemen penting dalam belajar bahasa. Tidak ada gunanya mahir grammar jika tidak punya kosa kata. Lalu bagaimana cara menghapal kata-kata dalam bahasa Inggris yang jumlahnya tidak sedikit itu ? Banyak ahli telah melakukan penelitian tentang metode yang efektif dalam mempelajari kosa kata. Beberapa metode mungkin berhasil namun di luar itu semua perlu kerja keras dan kemauan yang tinggi jika ingin menguasai sebuah bahasa. Belajar bahasa Inggris bisa dibilang gampang bisa juga dibilang sulit.

Jika anda tidak melakukan apa-apa, mungkin akan terasa sulit, bertahun-tahun mendapat pelajaran bahasa Inggris disekolah namun belum bisa berbicara dalam bahasa Inggris. Sebelumnya saya membuat tips mengasah listening sekarang saya akan berbagi sedikit tips untuk menghapal kosa kata bahasa Inggris.

1. Vocabulary list
Hal yang paling sering disarankan kepada orang yang ingin menghapal kosakata bahasa Inggris adalah dengan membuat daftar kata baik dalam bentuk kartu ataua catatan di papan. Setiap hari minimal 2 atau 4 kata yang dihapalkan. Untuk kata-kata greeting bisa belajar dari video bahasa inggris ini.

Memang patut dicoba namun kalau bisa penambahan kata baru jangan setiap hari karena jika ini dilakukan maka ketika sudah beberapa minggu kata=kata yang sebelumnya dipelajari kadang dilupakan.

Cara menyiasatinya adalah buatlah list kata sejumlah 10 sampai 20 kata lalu 2 kata dihapal setiap hari setelah habis kembalilah ke kata-kata yang anda lupakan, konsentrasi ke kata-kata tersebut.

Ada baiknya juga anda mempelajari bentuk kata-kata tersebut, apakah kata sifat atau kata benda. Jika kata itu kata kerja, pelajari bentuk Verb II dan Verb III-nya.

2. Pelajari kata sesuai dengan Bentuknya
Ini adalah cara termudah menghapal kata benda. Jika anda ingin lebih mudah menghapal sebuah kata maka bayangkanlah bentuk kata tersebut.

Misalnya jika kata "mango", bayangkan mangga di pekarangan anda berisi tulisan "mango". Ini sebenarnya juga bisa diterapkan untuk kata sifat dan kata kerja. Jika anda ingin menghapal kata "handsome" bayangkan pacar anda yang ganteng (jika memang ganteng) maka anda akan lebih mudah ingat dengan arti sebuah kata.

3. Sering Membaca
Membaca sangat ampuh untuk menghapal sebuah kata, semakin sering sebuah kata dilihat atau di ucapkan maka kemungkinan kata tersebut diingat akan semakin besar. Misalnya kata "yes" dan "No" entah berapa kali sudah anda katakan atau lihat kata tersebut sehingga kebanyakan orang hanya tau yes dan no.

Membaca juga sangat efektif untuk memperkaya kata-kata baru yang belum pernah anda kenal.  Untuk bacaan bahasa Inggris bisa anda cari di situs-situs berita.

4. Praktek menulis
Dengan menulis otak akan lebih mudah mengingat sebuah kata, semakin sering anda  menuliskan sebuah kata maka di otak akan tertulis kata tersebut dengan jelas.

Jika tidak bisa membuat kalimat sendiri, anda boleh menyalain kalimat-kalimat yang terdapat dalam berita online berbahasa Inggris.

5. Membaca blog native speaker
Memang bahasa dalam berita koran atau online agak formal dan jika anda ingin tahu kata-kata yang digunakan dalam komunikasi sehari-hari anda bisa search blog atau jurnal pribadi. Dulu saya sering mengcopy blog berbahasa Inggris lalu saya print. Setelah itu saya mepelajari kata-kata baru yang saya temukan.

Semua cara ada kelemahan dan kelebihannya, namun terlepas dari itu semua, usaha anda adalah yang paling utama. Jika ingin berhasil maka belajarlah lebih giat.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : EEC Jombang | Kursus | Bahasa Inggris
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. lembaga kursus bahasa inggris - All Rights Reserved
Support by EECJombang.co.id Published by EEC Jombang